5 Amalan Sunnah Saat Memasuki Bulan Rajab, Salah Satunya Qadha Puasa

- 2 Februari 2022, 13:30 WIB
5 Amalan Sunnah Saat Memasuki Bulan Rajab, Salah Satunya Qadha Puasa
5 Amalan Sunnah Saat Memasuki Bulan Rajab, Salah Satunya Qadha Puasa /Pexels/

PORTAL NGANJUK – Bagi umat islam sendiri bulan Rajab adalah salah satu bulan yang mulai sekaligus penuh berkah.

Tidak dipungkiri lagi banyak umat muslim berbondong-bondong melakukan ibadah dan amalan pada bulan ini.

Ibadah maupun amalan yang sering dilakukan umat islam salah satunya amalan sunnah pada saat masuk bulan Rajab.

 Baca Juga: Cek Fakta: Kasihan! Kondisi Susilo Bambang Yudhyono Semakin Parah di Rumah Sakit, Ini Faktanya

Sebagaimana dilansir PORTAL NGANJUK dari PortalJember.com, berikut merupakan 5 amalan sunnah saat bulan Rajab:

 

  1. Memperbanyak Dzikir

Pertama, sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan oleh umat muslim pada bulan Rajab adalah memperbanyak dzikir.

Hal tersebut dikarenakan pahala yang akan didapatkan bisa berlipat ganda, selain itu mengingat keutamaan dzikir sendiri sangat banyak.

 Baca Juga: Mengerikan! Ustadz Abdul Somad ungkap Rasa Sakit Sakaratul Maut, Berikut Cara Meringankannya

  1. Memperbanyak Membaca Istighfar

Selain perbanyak dzikir, pada bulan Rajab juga disunnahkan untuk memperbanyak membaca istighfar.

Hal tersebut sebagaimana yang tertera pada kitab Risalah 'Amaliyah "Barang siapa yang membaca (istigfar) pada bulan Rajab, bulan Sya'ban, dan bulan Ramadhan dibaca pada tiap-tiap hari antara shalat ashar dan maghrib, maka Allah SWT mewahyukan kepada dua malaikat agar merobek buku catatan dosa dan kesalahannya semasa hidupnya.

 

  1. Memperbanyak Berdoa

Pada bulan Rajab juga disunnahkan untuk memperbanyak berdoa. Sebagaimana yang sudah diketahui jika bulan haram merupakan bulan yang tepat untuk memperbanyak berdoa.

Baca Juga: Bukan Masak atau Cuci Piring, Ternyata ini Tugas Pokok Istri yang Sebenarnya, Kata Ustadz Adi Hidayat

Hal tersebut dikarenakan pada bulan haram, merupakan waktu terkabulnya doa-doa.

 

  1. Segera Melunasi Hutang atau Qadha Puasa

Selain ketiga sunnah di atas, saat memasuki bulan Rajab, umat Islam disunnahkan segera melunasi hutang atau qadha puasa apabila masih ada yang belum terbayar.

Agar saat memasuki Ramadhan, hutang puasa tahun lalu sudah terganti dan tidak perlu untuk membayar fidyah.

 Baca Juga: Cek Fakta: Gula Merah Dikabarkan Lebih Sehat Dibanding Gula Putih Untuk Tubuh Kita? Cek Faktanya!

  1. Menjauhi Maksiat

Sunnah terakhir saat memasuki bulan Rajab adalah menjauhi maksiat. Sebagaimana yang sudah diketahui jika seseorang melakukan maksiat pada bulan ini, maka dosanya akan dilipat gandakan.

Maka dari itu, usahakan untuk menghindari melakukan maksiat dan perbanyaklah bertaubat kepada Allah SWT serta perbanyak melakukan kebaikan-kebaikan.

Itulah 5 amalan sunnah ketika sudah masuk bulan Rajab yang bisa anda lakukan, dan juga masih banyak amalan selain 5 amalan sunnah tersebut, semoga bermanfaat.***

Artikel serupa pernah tayang di portaljember.pikiran-rakyat.com dengan judul “Masuk Bulan Rajab, Ini 5 Amalan Sunnah Bulan Rajab Salah Satunya Melunasi Hutang atau Qadha Puasa

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah