Hasil Otopsi Ulang Jenazah Brigadir J Tidak Ditemukan Adanya Penganiayaan, Kamaruddin: Ini Makin Ajaib

- 25 Agustus 2022, 11:50 WIB
Otopsi Ulang Brigadir J
Otopsi Ulang Brigadir J /

Berdasarkan pemeriksaan forensik, terdapat lima luka tembak yang masuk serta empat luka tembak yang keluar dalam tubuh Brigadir J.

Ia menambahkan sebanyak dua jenis luka yang fatal pada tubuh Brigadir J, yakni terletak pada area dada dan kepalanya.

"Ada dua luka yang fatal tentunya, ada dua luka fatal yaitu di area dada dan kepala," jelasnya.

Selain itu, tidak ada organ tubuh yang hilang pada tubuh jenazah Brigadir J, semuanya juga telah dikembalikan ke dalam tubuhnya.

"Jadi kita semua, apa yang didapatkan pada tubuh korban yang jelas sudah dikembalikan ke tubuh korban dan memang ada hal-hal yang harus dilakukan untuk mencegah adanya misalnya kebocoran,"ucapnya.

"Karena banyak luka-luka di tubuh korban dan yang jelas tidak ada organ yang hilang dan semua dikembalikan ke tubuh jenazah," tambahnya.

Dikutip dari kanal YouTube Oligarki, Kamaruddin Simanjuntak menanggapi terkait hasil otopsi ulang Brigadir J tersebut.

Dalam acara tersebut, Kamaruddin mengatakan bahwa dirinya mengaku curiga bahwa nantinya pasti hasilnya akan sama saja dengan otopsi yang pertama.

Menurutnya, masyarakat nanti akan digiring kembali kepada skenario awal Ferdy Sambo terkait dugaan pelecehan seksual, yang dilakukan oleh Brigadir J terhadap istri Ferdy Sambo.

Hal itu terbukti setelah selesai otopsi ulang dilakukan, Kamaruddin Simanjuntak mencatat hasil otopsi ulang tersebut dan menyerahkan ke penyidik di Bareskrim Polri akan tetapi malah ditolak.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah