Kasus Pengemudi Mercy Tabrak Pelajar SMA Hingga Tewas Ternyata Anak Artis Ira Riswana dan Petinggi Polri

- 4 April 2023, 15:00 WIB
Artis Ira Riswana sekaligus ibu pengendara mobil berinisial MM (18) memberikan keterangan kepada wartawan, Jakarta, Senin (3/4/2023). ANTARA/HO
Artis Ira Riswana sekaligus ibu pengendara mobil berinisial MM (18) memberikan keterangan kepada wartawan, Jakarta, Senin (3/4/2023). ANTARA/HO /

PORTAL NGANJUK - Kecelakaan yang menabrak dua pelajar SMA di Pasar Minggu, Jakarta Selatan ini melibatkan anak artis bernama Ira Rayani Riswana dan petinggi Polri Kombes Pol. Abu Bakar Tertusi, mobil mercy dikemudikan Maulana Malik Ibrahim (18) terlibat dalam kecelakaan yang  menewaskan satu orang pelajar.

Pengemudi mobil Mercy ternyata adalah anak dari artis lawas yaitu Ira Riswana yang kini menjadi sorotan publik, Ira Rayani Riswani merupakan seorang model gadis sampul juga pemeran film Indonesia, kemudian hengkang dan menikah Abu Bakar Tertusi Kepala Biro Operasi Polda NTB dan dikarunia empat orang anak.

Anak MI (18) menaiki mobil Mercedes Benz (Mercy), kronologi kecelakaan berawal dari Syamil (19) dan Bayu (19) berboncengan hendak ke arah Cilandak menuju ke rumahnya di Pasar Minggu, Jaksel, saat itu MM (18) pulang dari kantor temannya berkendara dengan kecepatan stabil setelah lampu lalu lintas hijau.

Kemudian tiba-tiba muncul pengemudi sepeda motor bernama Syamil (19) dan Bayu (19) menerobos lalu lintas hingga menabrak terjadilah kecelakaan maut yang menewaskan Syamil di tempat dan Bayu kritis, MM (18) langsung memanggil taksi dan membawanya ke RSUD di Jaksel terbukti ditunjukkan adanya CCTV yang beredar.

Pihak Polda NTB membenarkan bahwa anak Ira Rayani Riswana dan Abu Bakar Tertusi terlibat kecelakaan maut yang menewaskan satu pelajar SMA, sementara satunya dalam keadaan kritis dirawat RSUD hingga sampai sekarang, polisi pun belum menentukan siapa tersangka kecelakaan tersebut dan akan segera dilakukan gelar perkara dilakukan di siang hari ini pukul 14.00 WIB di Polda Metro Jaya.

Baca Juga: Profil Dito Ariotedjo Dan Rycko Amelza Hingga Kekayaan, Ini Riwayat Mempora Dan BNPT RI Baru

"Pemeriksaan semua sudah dijalankan dengan baik dan saya juga tidak mendapatkan perlakuan khusus, tetap diperiksa di tempat yang memang seharusnya," ucapnya di Polres Metro Jakarta Selatan, dilansir pikiran rakyat (04/04/2023)

Sejak hari pertama kejadian, Ira Riswana mengaku sebagai pihak dari anak penabrak sudah memproses hal tersebut ke Polda Metro Jaya dan kini Polisi masih terus melakukan penyelidikan beserta memeriksa para saksi yang melihat kejadian kecelakaan maut, Terlebihnya  pada saat kejadian anaknya langsung membawa korban ke rumah sakit untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Halaman:

Editor: Muhafi Ali Fakhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x