Update! Garut Berduka, Alami Banjir Bandang hingga Sebabkan Ratusan Rumah Terendam Air

16 Juli 2022, 11:40 WIB
Update! Garut Berduka, Alami Banjir Bandang hingga Sebabkan Ratusan Rumah Terendam Air /Muhammad Nur/Jurnal Garut

PORTAL NGANJUK – Garut mendapatkan musibah berupa hujan deras hingga sebabkan banjir bandang.

Video Garut mengalami banjir bandang muncul di sosial media Twitter, banyak dibagikan oleh netizen.

Diketahui kejadian Garut banjir bandang terjadi Jumat, 15 Juli 2022 saat malam hari.

Baca Juga: Download Anime Engage Kiss Episode 3 Sub Indo TERBARU Bukan dari Otakudesu, Streaming Disini

Untuk area yang terdampak banjir bandang sekitar Kecamatan Tarogong Kidul hingga Kecamatan Garut Kota.

Kondisi ini mengharuskan ratusan warga mengungsi ke lokasi yang lebih aman.

Barang-barang berharga dicoba untuk diselamatkan, posko pengungsian dan rumah kerabat menjadi pilihan untuk warga yang terdampak.

Baca Juga: Hanya Berani Video Call Adzam, Sule Justru Mendapat Permintaan Mengejutkan dari Nathalie Holscher, Apa Itu?

Dikutip dari unggahan akun Twitter @infojawabarat, banjir terjadi akibat hujan deras dan ditambah luapan air sungai.

Sungai Cimanuk serta Sungai Cimaragas yang ada di Garut meluap, airnya tumpah ke pemukiman warga.

Dari rekaman video warga Kampung Babakan Sabri dan Dayeuhhandap, memperlihatkan kondisi banjir bandang yang terjadi.

Diperkirakan ketinggian air mencapai 1 meter, mengalir deras masuk ke ratusan pemukiman warga.

Baca Juga: Miris Banget! Buang Kardus Sumbangan Masjid ke Selokan, Netizen: Otw Beli Rokok

Dari data yang didapat, sementara daerah yang dinyatakan terdampak meliputi: Dayeuhandap, Sumbersari, Ciwalen, Cimacan, Samarang, Cikajang, Rengganis, Guntur, Banyuresmi, dan beberapa ruas jalan di perkotaan Garut.

Curah hujan yang tinggi di Garut tidak kuat menampung debit air.

Volume air kian meningkat, 2 sungai yang menjadi wadah tidak sanggup menerima tumpahan air hujan.

Luapan air sungai tumpah ke rumah warga, sebabkan kerugian yang amat besar.

Karena kejadian itu tweet yang membahas banjir trending di Twitter, mendapatkan 11,9 ribu, serta tagar PrayForGarut lebih dari 1,3 ribu.

“Jadi ikut tegang, ngeri deres gitu. Semoga seluruh warga selamat” komentar netizen.

“Ngalirnya kenceng ya. Stay safe” komentar netizen lain.

Baca Juga: Nonton dan Download Kanojo Okarishimasu Season 2 Episode 3 Sub Indo TERBARU Resmi Bukan Otakudesu

“Medan semalam hujan besar pun ternyata Garut parah banget. Semoga banjir tetap berlalu dan semua warga Garut selalu dalam lindunganNya” komentar netizen satunya.

Berbagai pihak tanggap turun ke lokasi untuk melakukan penyelamatan korban banjir bandang.

“Proses evakuasi warga Cimacan yang terjebak banjir oleh tim gabungan dari Damkar, SAR, BPBD Garut, Tagana, dan PMI. Mudah-mudahan semua selamat dan banjir segera surut.” unggahan Instagram @jelajah_garut.

Semua pihak masih berupaya untuk meminimalisir kerugian, serta mencoba memberikan bantuan kepada warga Garut yang terdampak banjir.

Belum ada keterangan pasti, apakah banjir bandang menyebabkan korban jiwa.

Semua orang masih fokus untuk proses evakuasi dan penyelamatan warga Garut yang terdampak.

Demikian informasi mengenai banjir bandang yang terjadi di Garut.***

Editor: Alfan Amar Mujab

Tags

Terkini

Terpopuler