Tanggul Jebol Sungai Babon Picu Banjir di Demak, Tim SAR Polres Demak Evakuasi Warga, Simak Kondisinya

7 Januari 2023, 11:51 WIB
Tanggul Jebol di Sungai Babon Picu Banjir Bandang di Demak, Tim SAR Polres Demak Evakuasi Warga, Simak Kondisinya /

PORTAL NGANJUK - Hingga kini warga tengah ramai memperbincangkan tentang peristiwa banjir yang menimpa warga Semarang dan sekitarnya.

Musim hujan serta adanya curah hujan yang tinggi menjadi salah satu faktor yang menyebabkan beberapa titik tanggul menjadi jebol.

Kini diketahui bahwa banjir juga melanda Kabupaten Demak dan ratusan warga yang terdampak pun segera melakukan evakuasi.

Baca Juga: Fanmeeting Song Kang di Jakarta Kapan Digelar? Simak Harga dan Cara Pesan Tiket Fanmeeting Disini

Kapolres bersama Tim SAR Polres Demak mengevakuasi ratusan warga yang terkena banjir Sungai Babon.

Diketahui bahwa banjir yang melanda mempunyai ketinggian 50 centimeter hingga 1 meter di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, pada Jumat, 6 Januari 2023 malam.

Diketahui bahwa banjir yang melanda di Desa Kebonbatur, Demak ini diakibatkan karena jebolnya tanggul pada Sungai Babon.

Baca Juga: Song Kang Siap Gelar Fanmeeting di Indonesia, Berikut Cara Lengkap Pesan Tiketnya, Cek Disini

Budi Adhy Buono selaku Kapolres Demak AKBP mengatakan bahwa saat ini kawasan perumahan di Desa Kebonbatur, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak masih terendam banjir akibat jebolnya tanggul yang berada di Sungai Babon. 

"Hingga sampai saat ini di wilayah perumahan Desa Kebonbatur masih terendam banjir," ungkap Budi Adhy Buono, Sabtu 7 Januari 2023.

Dikatakan Budi, Tim SAR Polres Demak kini tengah melakukan evakuasi pada warga terdampak banjir di Desa Kebonbatur bersama dengan relawan, TNI, dan juga BPBD.

Baca Juga: Haechan Absen Manggung dan Tur NCT 127 Rupanya Mengalami Hal Ini, Sesak Jantung Hingga Harus Istirahat Total 

Evakuasi dilakukan dengan menggunakan perahu karet hingga menggendong warga ketempat yang lebih aman dan terhindar dari banjir

Selain itu, tim juga melakukan patroli untuk mencegah terjadinya pencurian di rumah warga korban banjir

"Tim SAR Polres Demak bersama dengan sejumlah TNI, BPBD dan relawan melakukan evakuasi terhadap masyarakat yang rumahnya terendam banjir, selain itu, personel juga melakukan patroli untuk mencegah aksi pencurian di rumah yang ditinggal pemiliknya," kata Budi Adhy Buono.

Budi mengatakan bahwa dari pihaknya juga turut membantu, salah satunya dengan mendirikan dapur umum bagi warga terdampak jebolnya tanggul Sungai Babon.

Selain mendirikan dapur umum juga berdiri posko kesehatan yang dapat dimanfaatkan oleh warga yang terdampak banjir.

"Sekarang ini kita sudah siapkan dapur umum dan posko kesehatan bagi warga terdampak banjir," ujar Budi.

"Kami akan terus memantau perkembangan banjir di Desa Kebonbatur hingga situasi dapat terkendali," tutur Budi lebih lanjut

Budi menambahkan, dalam proses evakuasi ada beberapa warga yang dilarikan ke rumah sakit dan puskesmas terdekat karena mengalami sakit.

"Ada tiga warga yang sakit sehingga kami bawa ke rumah sakit Wongso Negoro Semarang dan Puskesmas Mranggen," ujar Budi.

Posko kesehatan didirikan dengan tujuan untuk membantu masyarakat yang merasa sakit atau membutuhkan obat-obatan dan vitamin. 

"Bagi warga yang merasa tidak enak badan segera saja ke posko kesehatan yang kami dirikan, disana kami sediakan vitamin dan obat-obatan gratis untuk masyarakat," kata Budi menambahkan.***

Editor: Yusuf Rafii

Tags

Terkini

Terpopuler