Cek Fakta: Setelah Kapolri Tetapkan Ferdy Sambo Tersangka, Putri Candrawathi Bongkar Motifnya, Ini Faktanya

13 Agustus 2022, 06:21 WIB
/

PORTAL NGANJUK - Kasus pembunuhan terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J terus menemui titik terang benderang.

Setelah Bharada E, Brigadir RR dan KM pun turut ditetapkan menjadi tersangka, Kapolri Listyo Sigit Prabowo juga menetapkan tersangka kepada Irjen Ferdy Sambo dalam kasus pembunuhan Brigadir J.

Selain itu, ada satu orang yang dianggap dapat menjadi saksi kunci dari kematian Brigadir J yakni Putri Candrawathi istri Ferdy Sambo.

Putri Candrawathi sebelumnya muncul perdana ke publik saat menjenguk Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob pada Minggu, 7 Agustus 2022.

Baca Juga: Update Terbaru, Ketua IPW Bocorkan Motif Ferdy Sambo Tega Habisi Brigadir J, Refly Harun: Wajib Diberikan...

Akan tetapi, tak sedikit masyarakat merasa janggal dari wajah istri Ferdy Sambo tersebut yang lebih mirip dengan pengacaranya.

Di tengah kecurigaan publik kepada Putri Candrawathi, saat ini beredar kabar yang menyatakan bahwa istri Irjen Ferdy Sambo telah diinterogasi.

Bahkan istri Ferdy Sambo sudah diperiksa selama 3 jam hingga memberi pengakuan yang bikin merinding.

Kabar tersebut menjadi viral setelah kanal YouTube bernama 212 TV mengunggah video bertajuk "Akhirnya istri sambo di introgasi | 3 jam di periksa ibu putri justru lakukan ini" pada Kamis, 11 Agustus 2022.

Baca Juga: Profil dan Biodata Lengkap Brigjen Andi Rian Djajadi: Agama, Umur, Prestasi hingga Pernah jadi Pemimpin...

Sampul video dari video tersebut bahkan nampak seorang wanita sedang tertunduk lesu sambil mengenakan pakaian berwarna oranye.

 

Kemudian narasi yang ada di dalam thumbnail video itu juga bertuliskan

"TERNYATA INI MOTIFNYA

IBU PUTRI ASLI MUNCUL"

KESAKSIAN ISTRI SAMBO BIKIN MERINDING" tulis akun kanal YouTube 212 TV dikutip PORTAL NGANJUK pada Jumat, 12 Agustus 2022.

Konten menyesatkan yang menyebut istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi telah diinterogasi dan diperiksa selama 3 jam serta membuat pengakuan yang bikin merinding /Tangkap layar kanal YouTube 212 TV

Setelah PORTAL NGANJUK melakukan penelusuran, informasi yang menyebut bahwa istri Irjen Ferdy Sambo telah diinterogasi dan diperiksa selama 3 jam sampai membuat pengakuan yang bikin merinding adalah tidak benar alias keliru.

Faktanya, dari video yang berdurasi 8 menit 29 detik tersebut tidak mengandung informasi yang seperti dituliskan dalam judul maupun sampul di kanal YouTube 212 TV.

Video itu berisi terkait istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi yang sempat muncul ke publik saat menjenguk Irjen Ferdy Sambo di Mako Brimob pada Minggu, 7 Agustus 2022 lalu.

Selain itu, dalam video hanya berisi narasi yang diulang-ulang terkait istri Irjen Ferdy Sambo yang masih belum bisa diperiksa karena trauma.

Baca Juga: Terkuak Motif Kasus Brigadir J Diduga Cemburu, Ada Hubungan Tak Wajar Istri Sang Jenderal dengan Sosok...

Ditambah, thumbnail yang ada di kanal YouTube 212 TV ialah hasil editan dan tidak ada hubungannya dengan isi video.

Ironisnya, sampai berita ini ditayangkan video itu telah ditonton lebih dari 8 ribu kali dan mendapat 173 suka.

Kemudian, kanal YouTube 212 TV yang mengunggah video itu pun juga tidak diketahui secara jelas siapa pemiliknya sehingga tidak bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Baca Juga: Dikabarkan Menjalin Cinta, AKP Rita Yuliana Akhirnya Buka Suara Soal Hubungan Dengan Ferdy Sambo, Ternyata...

Oleh karena itu, kanal YouTube 212 TV merupakan sumber berita yang tak sama sekali layak untuk dipercaya.

Disisi lain, istri Ferdy Sambo, Putri Candrawathi muncul perdana di publik pada Minggu, 7 Agustus 2022 malam.

Kala itu, dia ditemani oleh kuasa hukum dan anaknya untuk mengunjungi sang suami, Ferdy Sambo di Mako Brimob.

Namun, saat itu rombongan Putri Candrawathi masih belum diizinkan bertemu Ferdy Sambo.

Baca Juga: Usai Ferdy Sambo Resmi Jadi Tersangka, Terungkap Fakta Baru Putri Candrawathi Ternyata Pernah Melakukan...

Kemudian, saat dimintai keterangan oleh wartawan, istri Ferdy Sambo tersebut belum bisa berbicara banyak.

Putri Candrawathi hanya mengaku bahwa ia dan anak-anak mencintai Ferdy Sambo dengan tulus.

Selain itu, Putri Candrawathi juga mengatakan telah memaafkan apa yang keluarganya alami dan memohon doa publik.

Baca Juga: Terbongkar! Bharada E Akui Kebohongan Atas Kasus Brigadir J, Kapolri Diminta Langsung Periksa Benny Mamoto

Kapolri Listyo Sigit Prabowo pun telah mengumumkan tersangka otak dari tewasnya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir Y pada Selasa, 9 Agustus 2022.

Kapolri Listyo Sigit Prabowo menegaskan bahwa Irjen Ferdy Sambo ditetapkan sebagai tersangka pembunuh Brigadir J di rumah dinasnya, Duren Tiga, Jaksel pada 7 Juli 2022.

Dalam keterangan Kapolri Sigit, memaparkan bahwa Ferdy Sambo sudah memerintahkan Bharada E atau Eliezer untuk menembak Brigadir J.

Lalu agar seolah-olah terjadi tembak menembak seperti yang dilaporkan, Ferdy Sambo mengambil senjata Brigadir J.

Baca Juga: Diisukan Miliki Hubungan Spesial dengan Ferdy Sambo, AKP Rita Yuliana Akhirnya Angkat Bicara: Pasti Nanti...

Ferdy Sambo menembakan senjata kepada Brigadir J ke tembok agar seolah-olah terjadi tembak menembak.

Sebelumnya Bareskrim pun telah menetapkan ada tiga orang tersangka termasuk sopir dan ajudan istri Ferdy Sambo.

Ketiga tersangka itu adalah Bharada E atau Eliezer, Brigadir RR atai Ricky Reza dan Bharada K yang juga sopir istri Ferdy Sambo.

Bharada E sudah ditetapkan tersangka dengan sangkaan pembunuhan.

Baca Juga: Benny Mamoto Pernah Sebut Tidak Ada Kejanggalan di Kasus Tewasnya Brigadir J, Kapolri Langsung Diminta untuk..

Sedangkan Brigadir RR disangkakan dengan pasal pembunuhan berencana.

Lamanya penetapan tersangka kematian Brigadir J membuat banyak isu liar yang berkembang di masyarakat.

Bahkan beberapa isu dikaitkan dengan hubungan asmara Ferdy Sambo dengan orang ketiga yakni AKP Rita Yuliana.

Sebelumnya Kapolri sudah menonaktifkan Ferdy Sambo dan memutasi 15 personel polisi yang terlibat dalam persekongkolan pembunuhan Brigadir J.

Baca Juga: Sosok Wanita yang Jenguk Ferdy Sambo di Mako Brimob Dicurigai Bukan Istrinya, Refly Harun: Kalau Bukan...

Ferdy Sambo juga menjalani pemeriksaan terhadap ketidakprofesionalan dalam penanganan TKP.

Dalam keterangan dari Kadiv Humas Polri Irjen Dedy Prasetyo, bahwa pemeriksaan Ferdy Sambo itu adalah dalam pelanggaran etik penanganan TKP kasus Brigadir J.

Masyarakat Indonesia dihimbau untuk lebih bijak dalam menerima informasi yang belum jelas sumber dan asalnya

Lakukan verifikasi terlebih dahulu sebelum mempercayai sebuah kabar atau berita yang belum tentu benar adanya.

Carilah sumber kredibel untuk meneliti apakah kabar yang diterima sudah benar atau hanya sebuah berita yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Agar informasi yang dibagikan atau diberikan kepada orang lain tidak menjadi salah satu kabar simpang siur.***

Editor: Erfan Muchlisya Irawan

Tags

Terkini

Terpopuler