Sayap Ayam Goreng Oseng Bawang Mudah dan Lezat, Berikut Resep ala Devina Hermawan

- 7 April 2022, 15:45 WIB
Sayap Ayam Goreng Oseng Bawang Mudah dan Lezat, Berikut Resep ala Devina Hermawan
Sayap Ayam Goreng Oseng Bawang Mudah dan Lezat, Berikut Resep ala Devina Hermawan //Twitter @hermawan_devina

PORTAL NGANJUK –  berikut adalah resep masakan sayap ayam goreng oseng bawang yang mudah dan sangat lezat.

Menu sayap ayam goreng oseng bawang ini sangat cocok disajikan dan dinikmati bersama keluarga pada waktu berbuka puasa.

Dilansir PORTAL NGANJUK dari video kanal Devina Hermawan yang diunggah pada tanggal 27 Maret 2022, inilah cara membuatnya.

 Baca Juga: Bantuan Subsidi Upah kembali Disalurkan, untuk Pekerja Berupah di Bawah Rp3,5 Juta

- Bahan marinasi:

10 pcs sayap ayam

5 siung bawang putih halus

1 butir telur

1 sdm cuka / air jeruk lemon

1 sdt baking powder, opsional

6 sdm tepung tapioka

2 sdt kaldu

1 sdt garam

½ sdm gula

½ sdt merica

2 saset terasi

 Baca Juga: Polda Metro Jaya Buka 503 Gerai Vaksinasi Booster Selama Ramadhan 2022, Catat Ini Lokasinya

- Bahan sambal bawang:

100 gr bawang merah kecil utuh

3 siung bawang putih halus

2 batang daun bawang

15 buah cabai rawit merah

10 buah cabai rawit hijau

50 ml air

1 sdm saus tiram

¼ sdt garam

½ sdm gula

¼ sdt kaldu bubuk / penyedap

Nasi putih Beras Premium Fortune

 Baca Juga: Emas Jatuh 0,34 Persen Tekanan Prospek Kebijakan Moneter Agresif Fed

- Langkah:

  1. Belah ayam menjadi 2 lalu marinasi dengan bawang putih halus, telur, tepung tapioka, cuka, baking powder, kaldu ayam, garam, gula, dan merica, aduk rata.
  2. Bakar terasi, hancurkan lalu masukkan ke dalam ayam sambil disaring, aduk rata diamkan minimal 30 menit.
  3. Panaskan minyak goreng Fortune lalu goreng ayam hingga kecokelatan, tiriskan.
  4. Potong daun bawang, cabai rawit merah, dan cabai rawit hijau seukuran dengan bawang merah.
  5. Panaskan sedikit minyak goreng Fortune, tumis bawang putih halus, masak sesaat lalu masukkan bawang merah dan daun bawang bagian putih, tumis hingga wangi.
  6. Masukkan air, saus tiram, garam, gula dan kaldu bubuk, masak sesaat lalu masukkan cabai rawit merah, cabai rawit hijau, dan sisa daun bawang, aduk rata.
  7. Sayap ayam goreng oseng sambal bawang siap disajikan.***

Artikel ini telah tayang pada portaljember.pikiran-rakyat.com dengan judul: Resep Sayap Ayam Goreng Oseng Bawang ala Devina Hermawan, Menu Buka Puasa Mudah dan Super Lezat

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah