Kenali Tanda Holiday Blues: Perasaan Sedih yang Muncul ketika Liburan Berakhir!

- 30 April 2023, 17:20 WIB
Kenali Tanda Holiday Blues: Perasaan Sedih yang Muncul ketika Liburan Berakhir!
Kenali Tanda Holiday Blues: Perasaan Sedih yang Muncul ketika Liburan Berakhir! /// Freepik/ lookstudio

PORTAL NGANJUK – Dikutip dari alodokter.com, Holiday Blues adalah perasaaan sedih ketika liburan berakhir. Seseorang yang mengalami hal ini biasanya akan stres, depresi, cemas, dan bahkan tidak bersemangat untuk menjalani aktivitas sehari-hari setelah liburan.

Padahal sebuah penelitian menunjukkan bahwa liburan bermanfaat dalam memulihkan energi dan meningkatkan semangat. Namun, ternyata tidak semua orang merasa bahagia setelah liburan. Beberapa orang yang mengalami Holiday Blues justru merasa depresi dan mengalami penurunan suasana hati atau mood ketika liburan berakhir.

Seseorang yang mengalami Holiday Blues biasanya mengalami tanda-tanda berikut yang dirangkumkan dari halodoc.com, seperti:

  • Mengalami rasa cemas berlebihan mengenai kegiatan yang perlu dijalankan.
  • Kehilangan motivasi untuk melakukan kegiatan sehari-hari.
  • Perubahan suasana hati yang menjadi lebih buruk.
  • Mengalami tanda-tanda stres yang lebih buruk.
  • Mengalami gangguan tidur, seperti insomnia.
  • Lebih mudah marah.
  • Timbul rasa sedih yang berlebihan.
  • Merasa kehilangan sesuatu.
  • Merasa kosong atau sendirian setelah berkumpul dengan keluarga selama beberapa hari.

Nah, untuk menghindari Holiday Blues setelah libur Lebaran, lakukan beberapa tips sederhana berikut agar kesehatan mental berangsur membaik:

 

  1. Istirahat yang cukup

Apabila kamu merasakan kelelahan akibat liburan yang panjang, tidak ada salahnya untuk kembali beristirahat di rumah dengan kondisi yang normal. Hal ini membuat kamu terbiasa dengan suasana rumah dan lingkungan tempat tinggal kamu sehari-hari.

  1. Pastikan komunikasi berjalan lancar

Tidak ada salahnya untuk tetap berkomunikasi dengan keluarga melalui sosial media atau gadget. Hal ini untuk mengurangi rasa kesepian yang kamu alami setelah berlibur bersama keluarga.

 

  1. Lakukan olahraga dengan intensitas ringan

Olahraga ringan bisa membantu kamu mengurangi rasa sedih atau kesepian karena dapat meningkatkan hormon endorfin. Lakukan olahraga dengan intensitas ringan, seperti berjalan santai atau bersepeda.

 

  1. Konsumsi makanan sehat

Setelah libur Lebaran, sebaiknya kembali untuk mengonsumsi berbagai makanan sehat. Selain membantu suasana hati menjadi lebih baik, mengonsumsi makanan sehat setelah hari Lebaran juga menurunkan risiko berbagai penyakit.

  1. Buatlah jadwal kegiatan setelah libur Lebaran

Tidak ada salahnya membuat jadwal kegiatan atau pekerjaan setelah libur Lebaran. Hal ini membuat kamu lebih siap menghadapi pekerjaan dan rutinitas sehari-hari.

Dengan melakukan lima hal tersebut, diharapkan kamu dapat terhindarkan dari ketidaknyamanan dari Holiday Blues ini. ***

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x