Google Menambahkan 24 Bahasa Baru ke Terjemahan, Salah Satunya Ada Bahasa Sanskerta

12 Mei 2022, 15:16 WIB
Logo Google Terbaru. /unsplash @lalo Hernandez/

PORTAL NGANJUK - Google kembali menambahkan variasi bahasa pada Google Terjemahan hal ini merupakan perkembangan terbaru dari perusahaan tersebut.

Google sedikitnya akan menambahkan 24 bahasa baru di Google Terjemahan. Bahasa baru ini telah masuk ke dalam daftar pilihan yang sudah tersedia sebelumnya dan dapat digunakan secara kolektif oleh pengguna Google Terjemahan.

Bahasa yang baru ditambahkan ini merupakan bahasa yang sangat kurang dicari di internet.

Baca Juga: Awas! Menggoyangkan Kendaraan Setelah Mengisi BBM Justru Berbahaya, Kenapa?

Sehingga ini merupakan sebagai tantangan tersulit untuk Google dalam menemukan teks dwibahasa yang menyertakan bahasa baru tersebut.

Google kemudian mengembangkan model monolingual yang memungkinkan untuk menambahkan dukungan untuk bahasa baru tanpa memerlukan teks yang setara dalam bahasa yang berbeda.

Perusahaan menyebut Terjemahan Mesin Zero Shot jika berfungsi hasil terjemahan tidak seakurat model dwibahasa.

Karena itu, Google mengatakan bahwa mereka bekerja dengan penutur asli dan institusi dan menetapkan bahwa terjemahan otomatis memiliki kualitas yang cukup untuk pengguna.

Berikut ini adalah 24 daftar bahasa yang ditambahkan oleh Google Terjemah yang terbaru:

Baca Juga: Link Download Doctor Strange in The Multiverse of Madness 2022, Nonton dan Streaming Kualitas HD

  1. Assam
  2. Aymara
  3. Bambara
  4. Bhojpuri
  5. Dhivehi
  6. Dogri
  7. Ewe
  8. Guarani
  9. Ilocano
  10. Konkani
  11. Krio
  12. Kurdi (Sorani)
  13. Lingala
  14. Luganda
  15. Maithili
  16. Meiteilon (Manipuri)
  17. Mizo
  18. Oromo
  19. Quechua
  20. Sansekerta
  21. Sepedi
  22. Tigrinya
  23. Tsonga
  24. Twi

Baca Juga: Link Live Streaming Indonesia vs China, Perebutan Posisi di Semi Final Thomas Cup 2022

Adapun beberapa bahasa ini dituturkan oleh jutaan orang, yang tidak begitu umum, seperti bahasa Dhivehi hanya diucapkan oleh sekitar 300.000 orang dan Mizo digunakan oleh 830.000 orang di India Timur Laut.

Hal itu menjadi indikator yang baik dari pencapaian teknis untuk menambahkan bahasa-bahasa tersebut ke Google Terjemahan.

Dengan 24 tambahan ini, Google Terjemahan sekarang mendukung total 133 bahasa.

Semua 24 bahasa baru akan tersedia mulai hari ini dan Google akan terus meningkatkan pembaruan dari waktu ke waktu untuk membuat terjemahan lebih akurat dan andal.***

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Tags

Terkini

Terpopuler