Presiden Jokowi Tanggapi Russia Ukraina yang Menegang: Setop Perang, Dunia Bahaya dan Umat Manusia Sengsara

- 27 Februari 2022, 12:05 WIB
Presiden Jokowi Tanggapi Russia Ukraina yang Menegang: Setop Perang, Dunia Bahaya dan Umat Manusia Sengsara
Presiden Jokowi Tanggapi Russia Ukraina yang Menegang: Setop Perang, Dunia Bahaya dan Umat Manusia Sengsara /Instagram/jokowi/

PORTAL NGANJUK - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) menanggapi konflik yang terjadi antar negara Russia dan Ukraina yang masih berlanjut sampai sekarang.

Presiden Jokowi menyebut bahwa perang harus disetop atau diberhentikan karena dapat menyengsarakan umat manusia dan dunia dalam bahaya.

Tanggapan Presiden Jokowi terhadap Russia dan Ukraina itu melalui laman resmi akun Twitternya @jokowi.

Baca Juga: Viral Sejumlah Tentara Rusia Tolak Serang Ukraina, Vladimir Putin Pastikan Hukum Berat Prajurit yang Tak Patuh

"Setop perang. Perang itu menyengsarakan umat manusia, dan membahayakan dunia," tulis Jokowi sebagaimana dikutip PORTAL NGANJUK pada Minggu, 27 Februari 2022.

Seperti yang diketahui, bahwa konflik antara Rusia dan Ukraina tengah menjadi sorotan dunia.

Pasalnya, invasi militer Rusia ke Ukraina dikhawatirkan akan memicu terjadinya Perang Dunia Ketiga.

Baca Juga: Arti Kata ‘Ura’ yang Diucapkan Presiden Rusia Vladimir Putin Saat Memulai Perang dengan Ukraina

Sebelumnya, Presiden Russia Vladimir Putin telah memerintahkan invasi besar-besaran ke Ukraina pada Kamis, 24 Februari 2022 lalu.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x