Beri Sanksi Rusia Adalah Tindakan 'Bunuh Diri', Vladimir Putin: Perubahan di Pasar Minyak Bersifat Tektonik

- 19 Mei 2022, 07:30 WIB
Potret Presiden Rusia, Vladimir Putin.
Potret Presiden Rusia, Vladimir Putin. /Sputnik/Mikhail Metzel/via REUTERS


PORTAL NGANJUK - Presiden Rusia Vladimir Putin singgung aksi Eropa yang akan memberikan sanksi atas perang melawan Ukraina saat ini.

Vladimir Putin sebut aksi pemberian sanksi ke Rusia merupakan aksi 'bunuh diri' untuk negara yang ada di Eropa.

Pasalnya, Vladimir Putin menjelaskan bahwa usaha menghentikan pasokan energi Rusia hanya akan merugikan Eropa.

"Tentu saja, bunuh diri ekonomi seperti itu adalah urusan domestik negara-negara Eropa," kata Putin.

Baca Juga: Demi Uang Kembali Pria di Kediri Bunuh Teman Kencan, Berikut Kronologi Pembunuhannya

Vladimir Putin juga menyebut bahwa keputusan Eropa memberi sanksi ke Rusia merupakan tindakan sembarangan dan tidak matang.

Sejak dimulainya penyerangan Rusia ke Ukraina pada tanggal 24 Februari 2022 lalu, banyak negara juga asosiasi di Eropa yang memberikan sanksi kepada Rusia.

Bahkan beberapa sampai memblokir barang, jasa, dan hingga orang Rusia yang mempunyai usaha di negara mereka.

Namun, Vladimir Putin menyebutkan bahwa tindakan Eropa tersebut tidak hanya menyebabkan kerugian ekonomi, melainkan juga meningkatkan pendapatan minyak dan gas alam Rusia.

Baca Juga: Download Anime Mushoku Tensei: Isekai Ittara Honki Dasu Season 2 Full Episode Sub Indo Resmi

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x