Profil dan Biodata Lengkap Bambang Susantono, Sosok yang Dipilih Jokowi Jadi Calon Kepala Otorita IKN

- 10 Maret 2022, 11:27 WIB
Mengenal Bambang Susantono, sosok yang digadang-gadang akan dilantik menjadi Kepala Otorita IKN oleh Presiden Jokowi pada hari ini Kamis, 10 Maret 2022.
Mengenal Bambang Susantono, sosok yang digadang-gadang akan dilantik menjadi Kepala Otorita IKN oleh Presiden Jokowi pada hari ini Kamis, 10 Maret 2022. /Antara Foto/

Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Deputi Menko Perekonomian Anggota Koordinasi Infrastruktur dan Pengembangan Wilayah pada tahun 2007-2010.

Ketua Umum Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) periode 2004-2010 ini juga lebih menekankan pada sistem transportasi yang humanis.

Setelah lulus dari Fakultas Teknik Sipil ITB, ia mengawali karirnya sebagai aparatur sipil negara (ASN) di Departemen Pekerjaan Umum.

Baca Juga: Soal Petisi Tolak IKN, Achmad Nur Hidayat: Sudah Ditandatangani Puluhan Tokoh dan Guru Besar

Dalam melakukan pekerjaan, ia dikenal selalu berpegang teguh pada prinsip kompeten, profesionalisme dan kejujuran.

Tahun 1996, ia menyelesaikan program pascasarjana di University of California, Berkeley dengan gelar master kelola kota dan wilayah (MCP).

Pada tahun 2000, ia berhasil meraih gelar doktor di fakultas perencanaan infrastruktur dari universitas yang sama.

Di tingkat internasional, Bambang pernah menjabat kepada Vice President East Asia Society of Transportation Studies (EASTS).

Pada tahun 2012, ia menjabat kepada Komisaris utama PT. Garuda Indonesia, Tbk, sebagaimana dilansir Portal Nganjuk dari Pikiran Rakyat dalam artikel “Profil dan Biodata Bambang Susantono, Calon Kepala Otorita IKN Akan Dilantik”.

Di sela-sela kesibukannya, Bambang juga sempat mengajar dan membimbing tesis di Program Pasca Sarjana bidang Ilmu Teknik di Universitas Indonesia (UI).

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah