Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Muhammadiyah Tetapkan Pada Senin, 2 Mei 2022

- 23 April 2022, 08:07 WIB
Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Muhammadiyah Tetapkan Pada Senin, 2 Mei 2022
Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Muhammadiyah Tetapkan Pada Senin, 2 Mei 2022 /pixabay

Baca Juga: Punya Pola yang Sama, Pakar: Pemerintahan Jokowi Sebenarnya adalah Pemerintahan Soeharto Jilid Dua

Menjelang akhir ramadhan 2022, masyarakat pasti akan melakukan mudik. Baik dari jalur darat, air, atau udara.

Mudik lebaran 2022 dilakukan untuk menyambut lebaran bersama keluarga yang berada di kampung halaman.

Ini merupakan salah satu momen yang tidak bisa dilewatkan.

Karena alasan itu banyak pemudik yang menyesuaikan waktunya untuk mudik agar tidak tertinggal momen Hari Raya idul Fitri.

Ormas Muhammadiyah juga sudah mengumumkan kapan Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah tiba.

"Umur bulan ramadhan 1443 H 30 hari dan tanggal 1 syawal 1443 H jatuh pada hari Senin Pon, 2 Mei 2022 M," maklumat Muhammadiyah, Jumat, 22 April 2022.

Maklumat itu secara sah dan resmi ditandatangani oleh Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir dan Sekretaris Agung Danarto di Yogyakarta 3 Februari 2022.

Muhammadiyah menggunakan metode hisab wujudul hilal atau perhitungan astronomis.

Dengan perhitungan ini hasil yang didapatkan jauh lebih awal dibandingkan milik Ormas lain seperti NU.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah