Pengacara Brigadir J Diduga Disuap oleh Segeruduk Oknum Polisi, Refly Harun: Namanya Percobaan Suap

- 5 Agustus 2022, 15:40 WIB
Pengacara Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mengaku dibujuk sejumlah polisi untuk mengentikan kasus kliennya.
Pengacara Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak mengaku dibujuk sejumlah polisi untuk mengentikan kasus kliennya. /Tangkap layar YouTube Refly Harun/

PORTAL NGANJUK - Pengacara Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak beberkan pernyataan heboh ke publik, berkaitan erat dengan kasus yang saat ini ditangani.

Dijelaskan oleh Kamaruddin Simanjuntak bahwa dirinya mengaku sempat didatangi segeruduk oknum polisi untuk mengajukan aksi damai.

Tentu saja kasus yang dimaksud oleh oknum polisi itu adalah kematian Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak diminta untuk menyudahi drama yang terus terjadi hingga saat ini.

Dari pernyataan itu tentu publik dibuat penasaran, siapa oknum polisi yang mencoba menyuap Kamaruddin Simanjuntak.

Walaupun demikian pengacara Brigadir J ini lebih memilih untuk diam, tidak membocorkan nama serta pangkat oknum polisi ke publik.

Cerita itu dibagikan Kamaruddin Simanjuntak lewat kanal YouTube milik Refly Harun.

Pakar Hukum Tata Negara itu seakan masih penasaran siapa sosok sebenarnya oknum polisi itu, namun setelah digali lebih dalam tentu Kamaruddin Simanjuntak masih memilih untuk merahasiakannya.

Baca Juga: Soal RSUD Jombang Yang Potong Leher Bayi Kini Viral dan Tuai Banyak Kecaman, Simak Alasan Lengkapnya!

Mendengarkan cerita dari pengacara Brigadir J, Refly Harun menduga jika memang itu benar maka ada masalah besar dalam penanganan kasus etika hingga memiliki potensi pidana.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: YouTube Refly Harun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x