Foto Jadul Ustadz Abdul Somad Mirip Bruce Lee, Membuat Netizen Salfok

- 6 Agustus 2022, 15:01 WIB
/

PORTAL NGANJUK -  Ustadz Abdul Somad atau UAS membuat warganet salah focus (salfok) ketika memperlihatkan foto jadulnya waktu masih kuliah di mancanegara.

Ustadz Abdul Somad merupakan salah satu pendakwah masyur di Tanah Air, diketahui dirinya telah menempuh pendidikan ke mancanegara.

Diketahui unggahan foto lawas dirinya yang membuat warganet salah focus diunggah di akun Instagram pribadinya @ustadzabdulsomad_official.

Beberapa wagranet menyebutkan Ustadz Abdul Somad di foto tersebut mirip dengan seorang aktor legendaris tempo dulu.

Ustadz Abdul Somad mengunggah carousel berisikan 4 slide foto-fotonya waktu berada di Kota Ifrane, Maroko pada tahun 2005 lalu.

Seperti yang sudah diketahui, Ustadz Abdul Somad menjalani pendidikan S1 di Universitas Al-Azhar, Mesir.

Baca Juga: Dana BOS Kemenag 2022 Tahap 2 Sekolah Madrasah Kembali Cair, Berikut Informasi Lengkapnya!

Kemudian Ustadz Abdul melanjutkan pendidikan S2 di Universitas Dar El Hadith El Hassania, Kerajaan Maroko. Berikutnya UAS meraih gelar Doktor di Universitas Islam Omdurman, Sudan.

Pada unggaah slide pertamanya, UAS menampilkan foto dirinya tanpa mengenakan kopiah, dengan mengenakan baju lengan panjang  berwarana putih dan celana panjang berwarna putih, terlihat dirinya di tengah suasana bersalju, dengan Wajah yang terlihat putih serta matanya menyipit.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x