Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara Habisi 10 Korbannya, Bagaimana Kronologisnya? Simak Fakta Berikut!

- 4 April 2023, 15:19 WIB
Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara Habisi 10 Korbannya, Bagaimana Kronologisnya?
Dukun Pengganda Uang di Banjarnegara Habisi 10 Korbannya, Bagaimana Kronologisnya? /Twitter/askrlfess/

Berdasarkan hasil penyidikan didapatkan bahwa ternyata PO telah dikubur di sebuah lahan perkebunan, seperti yang diungkapkan oleh Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto "Korban (PO) telah dikubur di jalan setapak menuju ke hutan di Wanayasa."

 

Dari titik awal penemuan penguburan PO tersebut, akhirnya polisi menemukan 10 jenazah korban lainnya pada lokasi yang tidak berjauhan.

Berdasarkan informasi yang didapatkan dari beberapa relawan, korban-korban tersebut sudah berhasil dievakuasi dalam penggalian tanah yang dilakukan kemarin, beberapa diantaranya dikubur dalam satu lubang yang sama.

Setelah dievakuasi, jenazah para korban langsung dibawa ke RSUD Hj Lasmanah Banjarnegara untuk dilakukan identifikasi.

Kapolres Banjarnegara AKBP Hendri Yulianto menyebutkan bahwa pembunuhan yang dilakukan oleh Slamet Tohari ini terkait dengan aksi penipuan yang sudah dilakukannya selama kurang lebih 5 tahun terakhir ini. Pelaku mengaku memiliki kemampuan untuk menggandakan uang berkali-kali lipat.

 

Salah satu korbannya, PO disebut sudah beberapa kali menyetorkan uang dengan total 70 juta dan korban diiming-imingi oleh pelaku dapat menggandakan uang tersebut menjadi 5 miliar. Namun setelah sekian lama penantian, uang yang diberikan kepada Slamet tidak kunjung menghasilkan.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x