Frankie de Jong Dipaksa Tinggalkan Barcelona? Mateo Alemany Angkat Bicara, 2 Tim Liga Inggris Siap Siaga

- 17 Mei 2022, 19:45 WIB
Frankie De Jong saat bermain Bersama Barcelona
Frankie De Jong saat bermain Bersama Barcelona /Tangkap Layar YouTube/ GL NEWS/

Berdasarkan ungkapannya, Alemany terkesan sedikit ragu untuk menjual pemain asal belanda tersebut.

Baca Juga: Indonesia Lolos Babak Grup, 4 Pemain Timnas Indonesia U-23 ini Dalam Kondisi Onfire

Pasalnya Frankie de Jong masih menjadi andalan Xavi Hernandez untuk membawa kembali kejayaan Barcelona.

Namun disisi lain Barcelona juga dipaksa untuk menjual Frankie de Jong untuk menyeimbangkan nereaca keuangan, sekaligus menghindari pelanggaran financial fair play.

Sejak kedatangannya, Frankie de Jong dapat dikatakan pemain yang hampir selalu berada di starting elevenBarcelona.

Namun, sejak Barcelona mengalami krisis keuangan situasi mulai berubah secara signifikan.

Barcelona sebelumnya dipaksa harus berpisah dengan mega bintangnya, sekaligus sosok didikan La Masia, yaitu Lionel Messi.

Frankie de Jong sendiri saat ini dikaitkan dengan dua tim besar asal Kota Manchester, yaitu Manchester United dan Manchester City.

Manchester United yang musim depan akan dilatih Erik Ten Hag, diberitakan sangat meminati Frankie de Jong.

Pasalnya Manchester United harus segera mencari sosok baru sebagai pengganti Paul Pogba untuk mengisi lini tengah yang akan segera kosong.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x