Heboh Video Ade Armando Sebut Ada Tentara China yang Masuk Indonesia Sebagai TKA Selama PPKM, Begini Faktanya

- 20 Januari 2022, 11:18 WIB
Heboh Video Ade Armando Sebut Ada Tentara China yang Masuk Indonesia Sebagai TKA Selama PPKM, Begini Faktanya
Heboh Video Ade Armando Sebut Ada Tentara China yang Masuk Indonesia Sebagai TKA Selama PPKM, Begini Faktanya /Tangkap Layar YouTube.com/@CokroTV

Namun berdasarkan penelusuran, ternyata video yang menampilkan Ade Armando dan berkata sudah masuk tentara China ke Indonesia, sudah beredar cukup lama di masyarakat.

Video aslinya ada di kanal YouTube CokroTV yang tayang pada 21 Agustus 2021.

Jika melihat tampilan utuh video, sepanjang sekitar 9 menit. Itu, artinya video yang beredar di masyarakat sudah dipotong selama 6 menit.

Dalam narasi CokroTV di bawah unggahan itu dijelaskan pemahaman yang sebaliknya. Ade Armando justru membantah adanya militer atau tentara China yang masuk ke Indonesia.

Baca Juga: Daftar Nama Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF U23 2022 Squad Asuhan Shin Tae-yong

"Saat ini beredar di berbagai WhatsApp Grup, tulisan seolah merujuk pada penyelidikan intelejen tentang invasi Cina ke Indonesia," tulis CokroTV.

Sebelum beredar di WhatsApp dan TikTok, kanal YouTube Lidah Rakyat juga pernah menampilkan video yang sama, 10 September 2021.

Namun jika diperhatikan secara seksama, ada kata-kata Ade Armando di awal video yang menunjukkan kebalikan dari penjelasannya.

Baca Juga: Pemindahan Ibu Kota Dinilai Inkonstitusional dan Tidak Berdasar Pada Kajian yang Jelas, Berikut Penjelasannya!

"Saya kutipkan saja tulisan-tulisan yang 'seolah' berbasis intelejen itu ke dalam bahasa saya," kata Ade Armando, sebagaimana dilansir Portal Nganjuk dari Seputar Tangsel dalam artikel “Beredar Video Ade Armando Benarkan Ada Tentara China Masuk Indonesia Selama PPKM, Cek Faktanya!”.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Seputar Tangsel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah