Menko Perekonomian Pastikan Minyak Goreng Murah Tersedia di Pasar

- 17 Maret 2022, 14:55 WIB
Kebijakan HET Minyak Goreng telah resmi dicabut dan mulai berlaku hari ini Rabu, 16 Maret 2022, berikut ulasannya.
Kebijakan HET Minyak Goreng telah resmi dicabut dan mulai berlaku hari ini Rabu, 16 Maret 2022, berikut ulasannya. /PIXABAY/neufal54

PORTAL NGANJUK – Kebijakan HET Minyak Goreng telah resmi dicabut dan mulai berlaku hari ini Rabu, 16 Maret 2022.

Namun setelah dicabutnya kebijakan HET itu menyebabkan melonjaknya harga Minyak Goreng di pasar.

Menko Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menerangkan perkembangan terbaru terkait krisis Minyak Goreng yang melanda seluruh wilayah Tanah Air sejak beberapa pekan lalu.

Baca Juga: Update Harga Minyak Goreng Curah dan Kemasan Terbaru Maret 2022 Berapa? Setelah Pemerintah Cabut HET Rp14 Ribu

Melansir video dalam Instagram resminya, Airlangga mengungkapkan dua hal yang sudah lama dinantikan masyarakat.

Pertama, Menko memastikan minyak goreng murah yang disubsidi oleh pemerintah telah kembali tersedia di pasar modern hingga tradisional.

"Minyak goreng murah telah tersedia dan konsumen bisa membelinya di pasar-pasar tradisional," terang Airlangga dalam video itu Dilansir dari laman PMJ News.

Baca Juga: Pemerintah Memastikan Minyak Goreng Murah Subsidi Kini Tersedia di Pasaran

Kedua, ditujukan kepada konsumen yang siap membayar harga lebih tinggi demi minyak goreng dengan kualitas lebih baik.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x