Squid Game Sekuel Kedua Digarap, Tayang di Netflix?

28 Maret 2022, 10:16 WIB
Squid Game Sekuel Kedua Digarap, Tayang di Netflix? /kbizoom.com/

PORTAL NGANJUK – Sekuel Squid Game season 2 telah digarap, berikut ini tanggal rilis, sinopsis, dan daftar pemainnya.

Squid Game merupakan series asal Korea Selatan yang menceritakan dimana bermain game dengan hadiah yang tidak main-main, namun game ini taruhannya adalah nyawa.

Jalan cerita yang diangkat dalam series Squid Game seperti dalam kenyataan, pembawaan para pemain yang dinilai sangat apik dan totalitas menambah efek menegangkan yang natural.

Sempat digadang oleh pihak produksi Squid Game bahwa tidak aka nada lanjutan dari series tersebut karena biaya produksi yang mahal dan pengerjaan yang melelahkan.

Namun dengan desakan pecinta Squid Game yang ingin dibuatkan sekuel nya, maka pihak produksi membuat season 2 Squid Game.

Baca Juga: Kronologi Pengerangan KKB Papua Nduga, 10 Anggota TNI Jadi Korban Komandan Pleton Gugur

Sempat dijelaskan Hwang Dong Hyuk bahwa Squid Game memang akan ada season 2, dan sutradara yang menggarap series ini pun sudah memikirkan jalan cerita yang diinginkan, dan tinggal menunggu waktu penggaraapan.

Dalam wawancara Hwang Dong Hyuk juga menjelaskan bahwa Gi-hun selaku pemeran utama dalam season 1 akan kembali bermain dalam season 2.

Dengan penulisan skenario dan penggarapan yang lama, belum diketahui pasti kapan tanggal tayang sekuel Squid Game.

Series yang memiliki penggemar tak hanya di Korea saja, melainkan hampir didunia mengetahui series yang satu ini, berdasarkan data yang diperoleh Squid Game season 1 ditonton hingga 27 juta.

Dengan banyaknya penonton yang menilai bagus dan 27 juta ditonton, ini membuat rekor tersendiri bagi Squid Game season 1, yang mana pengerjaan series yang lama dinilai sebagai kebanggan bagi produksi, aktor dan crew yang bekerja didalamnya.

Lalu bagaimana dengan Squid Game season 2?

Untuk tanggal rilis belum bisa dipastikan, dikarenakan pengerjaan yang lama kemungkinan Squid Game season 2 rilis tahun 2023 atau 2024.

Baca Juga: Nyeri Tumit Hilang dengan Pengobatan Tradisional Ini, Coba Lakukan Sekarang Juga!

Namun tim produksi tetap berharap mendapatkan momentum dan tim dengan penggarapan yang lebih cepat.

Dalam season 1 diketahui bahwa nomor 001 dan 456 dikabarkan sebagai ayah dan anak, dimana sempat dalam scene nomor 456 mengatakan bahwa 456 tidak menyukai susu, sama persis seperti anak nomor 001 yang tidak menyukai susu.

Dan ini masih menjadi pertanyaan sampai saat ini oleh pecinta Squid Game karena memang agak menggantung diakhir series.

HoYoen juga mengatakan bahwa mungkin Squid Game bukan lagi dipulau jeju dan sang pemeran utama Gi-hun tidak lagi menjadi pemimpin mereka.

Untuk season 1 yang tayang di Netflix, apakah nanti season 2 pun juga akan tayang di Netflix?***

 

Editor: Yusuf Rafii

Tags

Terkini

Terpopuler