7 Rekomendasi Film Thriller Korea yang Seru dan Menegangkan, Mulai dari Parasite Hingga Unlocked

3 April 2023, 14:53 WIB
7 Rekomendasi Film Thriller Korea yang Seru dan Menegangkan, Mulai dari Parasite Hingga Unlocked /Allkpop

PORTAL NGANJUK – Saat ini menonton drama Korea sudah termasuk dalam list kegiatan yang biasa dilakukan sebagian orang untuk menghilangkan rasa bosan atau sekedar mencari hiburan. Tak sedikit orang yang menyukai tontonan drama Korea. Selain memang sedang populer, drama Korea selalu berhasil menyajikan cerita yang menarik dan menghibur.

Drama Korea identik dengan banyaknya episode yang dimilikinya. Namun perlu diketahui bahwa industry hiburan Koran tidak hanya memproduksi K-Drama atau Drakor saja, ada juga Web Drama, Mini Drama, dan K-Movie. Keempatnya memiliki perbedaan masing-masing, yang membedakan ialah jumlah episodenya.

Jika Anda termasuk orang yang tidak ingin ribet menunggu episode tayangan Korea, maka menonton K-Movie atau Korean Movie menjadi pilihan yang tepat bagi Anda. Film ini memiliki durasi yang normal seperti film-film dari negara lain pada umumnya, yaitu hanya dikemas dalam satu episode, sekali nonton langsung tamat.

 

 

K-Movie juga menyediakan beragam genre, sehingga penonton dapat menikmati tontonanya sesuai dengan selera masing-masing. Diantara banyaknya genre tersebut, terdapat genre thriller yang cocok bagi Anda menyukai situasi menegangkan dan suka dibuat penasaran.

 

Berikut 7 rekomendasi film Korea Movie genre thriller yang dijamin seru dan menegangkan.

 

  1. Parasite

 

Film Parasite rilis pada tahun 2019 yang disutradarai oleh Bong Joon Ho. Film ini dibintangi oleh Cho Yeo-jong, Park Seo-jong,Choi Woo-shik, Park So-dam, dan lain-lainnya. Berhasil mendapatkan rating 8,5 di IMDb.

 

Film ini mengisahkan tentang sebuah keluarga yang berjuang di lingkungan kemiskinan (Keluarga Ki-taek). Suatu hari anak laki-laki tertua, Ki Woo mendapatkan tawaran dari sahabatnya untuk bekerja menjadi guru les yang dibayar mahal di keluarga Mr. Park. Selanjutnya seluruh anggota Keluarga Ki-taek memiliki rencana agar bisa bekerja di sana juga dengan cara menipu agar dapat tinggal dan mendapatkan suasana orang kaya.

 

 

  1. The Man from Nowhere

 

Film ini rilis pada tahun 2010 yang disutradari oleh Lee Jung Beom. Diperankan oleh Won Bin, Kim Sae-Ron, Kim Sungh-Oh, dan lain-lainnya. Berhasil mendapatkan rating 7,7 di IMDb. The Man from Nowhere bercerita tentang mantan agen khusus yang mempunyai masa lalu kelam terpaksa terjun ke dunia perdagangan narkoba dan jual beli organ demi menyelamatkan seorang anak perempuan.

 

  1. Midnight

 

Film Midnigt resmi rilis pada tahun 2021 yang disutradarai oleh Kwon Oh-seung dan dibintangi oleh Jin Ki-joo, Wi Ha-joon, Kim Hye-yoon, dan lainnya. Berhasil mendapatkan rating 6,4 di IMDb. Film ini bercerita tentang gadis tungarungu yang tidak sengaja terlibat dengan seorang pembunuh psikopat yang mengancam jiwa.

 

  1. Forgotten

 

Forgotten rilis ada tahun 2017 yang disutradarai oleh Jang Hang-jun dan dibintangi oleh Ha-Nneul Kang, Kim Mu-yeol, Lee Na-ra, dan lainnya. Film ini berhasil mendapatkan rating 7,4 di IMDb. Bercerita tentang pembunuh yang hilang ingatan dan menganggap dirinya berusia 21 tahun. Film ini sangat menarik dan memiliki plot twist yang tidak terduga.

 

  1. The Witness

 

The Witness tayang perdana pada tahun 2018. Disutradarai oleh Jo Gyu-Jang dan dibintangi oleh Jin Kyung, Lee Sung-Min, Kwak Si-Yang, dan lainnya. Film ini berhasil mendapatkan rating 6,5 di IMDb. Film ini mengisahkan tentang seorang pria yang tidak sengaja menyaksikan sebuah pembunuhan di depan kompleknya.

 

  1. Blind

 

Blind merupakan film Korea yang rilis pada tahun 2011 yang disutradarai oleh Ahn Sang-Hoon. Film ini dibintangi oleh Yoo Seung-Ho, Kim Ha-Neul, Yang Yeong Jo, dan lain-lainnya. Berhasil mendapatkan rating 6,8 di IMDb. Menceritakan tentang wanita buta yang diincar oleh psikopat.

 

  1. Unlocked

 

Unlocked merupakan film Korea terbaru yang rilis pada tahun 2023. Film ini disutradarai oleh Kim Tae-joon dan Hideo Nakata. Film ini dibintangi Oleh Im Si-Wan, Chun Woo-Hee, Kim Ye-Won, Ryo Narita, dan lain-lainnya. Berhasil mendapatkan rating 6,4 di IMDb.

 

Film bergenre thriller ini merupakan hasil adaptasi dari novel Jepang garapan Akira Shiga berjudul Sumaho o Otoshita dake. Bercerita tentang seorang perempuan yang kehilangan ponselnya. Dan ternyata ponselnya ditemukan oleh seorang hacker dan psikopat, setelah itu kehidupan perempuan tersebut mulai terancam.

 

 

Itulah 7 rekomendasi film thriller Korea yang seru dan menegangkan. Selamat menonton!***

Editor: Yusuf Rafii

Tags

Terkini

Terpopuler