Zelensky Sebut Ukraina Tak Akan Bergabung dengan NATO, Apakah akan Turuti Tuntutan Rusia? Berikut Ulasannya

- 16 Maret 2022, 08:46 WIB
Zelensky Sebut Ukraina Tak Akan Bergabung dengan NATO, Apakah akan Turuti Tuntutan Rusia? Berikut Ulasannya
Zelensky Sebut Ukraina Tak Akan Bergabung dengan NATO, Apakah akan Turuti Tuntutan Rusia? Berikut Ulasannya /Ukrinform

Selain itu Biden juga dikatakan akan menghadiri pertemuan puncak NATO yang akan dilaksanakan di Brussels.

Baca Juga: CEK FAKTA: Ukraina Ancam akan Tarik Kemerdekaan Indonesia karena Tolak Resolusi PBB

Hal itu seharusnya menjadi sesuatu yang sangat penting juga bagi Ukraina, mengingat keinginannya untuk bergabung dengan NATO beberapa waktu lalu.

Namu kali ini Presiden Ukraina justru dikatakan telah ‘mendiamkan’ dan seolah tidak peduli dengan adanya gagasan tersebut.

Bahkan dalam sebuah panggilan militernya kemarin, Zelensky menyatakan bahwa Ukraina bukan anggota NATO.

“Kami telah mendengar selama bertahun-tahun bahwa pintu terbuka, tetapi kami juga mendengar bahwa kami tidak dapat bergabung,” kata Zelensky.

“Itu adalah kebenaran dan harus diakui,” imbuhnya.

Selain itu ia juga mengatakan bahwa negosiasi terkait potensi gencatan senjata telah berjalan dengan cukup bagus, di tengah klaim Rusia telah melunakkan sikapnya dan mulai berhenti menyuarakan tuntutan kepada Ukraina agar menyerah.

Kendati demikian, kemarin Rusia tanpa ampun tetap melakukan pengeboman terhadap 4 blok Menara di Kyiv, yang menewaskan puluhan orang.

Di sisi lain, orang-orang Ukraina dengan semangat patriotismenya menolak menyerah pada hari ke-20 perang tersebut.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: The Sun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah