4 Langkah Cegah Penularan Covid-19 Pada Anak yang Belum Divaksin

- 4 Oktober 2021, 16:45 WIB
4 Langkah Cegah Penularan Covid-19 Pada Anak yang Belum Divaksin
4 Langkah Cegah Penularan Covid-19 Pada Anak yang Belum Divaksin /Picabay.com/

PORTAL NGANJUK – Berikut ini adalah 5 langkah untuk mencegah penularan Covid-19 pada anak yang belum vaksin, ketahui sekarang!

Vaksin Covid-19 merupakan upaya dalam melindungi diri dari serangan virus Covid-19.

Namun, sejauh ini penyuntikan vaksin belum bisa diberikan kepada anak berusia di bawah 12 tahun.

 Baca Juga: Perokok Wajib Tahu! Ini Cara Bersihkan Paru Paru dan Keluarkan Semua Racun Dengan Alami

Khusus untuk kelompok usia ini, dokter spesialis anak Good Doctor, dr Natasya Ayu Andamari mengatakan ada beberapa upaya lain yang dapat dilakukan untuk mengoptimalkan perlindungan dari paparan Covid-19.

"Pertama, menjaga asupan nutrisi dengan menerapkan pola makan bergizi seimbang. Kedua, yang sepertinya terdengar simple tapi ternyata krusial adalah tidur," ungkap dr Natasya seperti dikutip dari akun Instagram @gooddoctor.id, Minggu (5/9/2021).

Ia menambahkan, orang tua perlu memastikan anak-anak mereka mendapatkan tidur malam yang cukup. Tidur lebih cepat dan kecukupan tidur dapat membantu meningkatkan imunitas anak.

 Baca Juga: Sering Terbangun di Malam Hari Dua Kali Lipat Beresiko Mati Muda, Simak Penjelasannya!

Selain itu, kata Natasya, hal yang tak kalah penting adalah imunisasi. Menurut dr Natasya, penting bagi orang tua untuk melengkapi imunisasi-imunisasi yang belum diberikan kepada anak mereka.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah