Akibat Invasi Rusia ke Ukraina, Harga Pertamax Diperkirakan Akan Tembus Rp16 ribu per April 2022

- 29 Maret 2022, 14:26 WIB
Akibat Invasi Rusia ke Ukraina, Harga Pertamax Diperkirakan Akan Tembus Rp16ribu per April 2022
Akibat Invasi Rusia ke Ukraina, Harga Pertamax Diperkirakan Akan Tembus Rp16ribu per April 2022 /Tangkapan layar Instagram/@pertamina//

PORTAL NGANJUK – Harga keekonomian bahan bakar minya (BBM) RON 92 jenis Pertamax diperkirakan akan menembus harga Rp16ribu per liternya pada April 2022.

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang baru-baru ini memprekdisi bahwa akan adanya kenaikan BBM jenis Pertamax.

Agung Pribadi selaku Kepala Biro Komunikasi, Layanan Informasi Publik mengatakan bahwa kemungkinan akan terjadi lonjakan harga pertamax dari bulan sebelumnya, dimana kenaikan keekonomian pertamax yang naik.

"Dengan mempertimbangkan harga minyak bulan Maret yang jauh lebih tinggi dibandingkan Februari. Maka harga keekonomian atau batas atas BBM umum RON 92 (Pertamax) bulan April 2022 akan lebih tinggi lagi," ujar Agung.

Baca Juga: Update Terbaru, Polisi Telah Kantongi Identitas Lawan Main Dea OnlyFans Terkait Kasus Pornografi

Agung Pribadi mengatakan bahwa nantinya keekonomian pertaman bisa juga akan menembus angka Rp16ribu untuk per liternya.

"Bisa dari Rp14.526 per liter, tembus hingga Rp16.000 per liter," ujar Agung Pribadi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari situs migas.esdm.go.id pada Selasa, 29 Maret 2022.

Kenapa bisa pertamax mengalami kenaikan dan apakah penyebabnya?

Ada beberapa faktor yang mempengaruhi harga pertamax hingga naik, salah satunya adalah bentuk Invasi Rusia kepada Ukraina.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Pikiran Rakyat PRFM


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x