Kultum atau Ceramah Singkat Ramadhan 2022 Dengan Tema Mensucikan Jiwa di bulan Ramadhan

- 3 April 2022, 12:05 WIB
Kultum Ceramah Singkat Ramadhan 2022 Dengan Tema Mensucikan Jiwa di Bulan Ramadhan
Kultum Ceramah Singkat Ramadhan 2022 Dengan Tema Mensucikan Jiwa di Bulan Ramadhan /Freepik/rawpixel.com

Dia mensucikan dirinya dari kemaksiatan dan dosa. Dan setiap mereka mengerjakan ketaatan juga kebaikan, artinya mereka telah mensucikan diri mereka. Kemudian firman Allah:

وَقَدْ خَابَ مَن دَسَّىٰهَا

“Dan sesungguhnya merugilah orang yang mengotorinya.” [Quran Asy-Syams: 10].

Yaitu dia kotori jiwanya dengan dosa, kemaksiatan, dan keburukan, ia terlantarkan dirinya dengan memperturutkan semua hasratnya dan meninggalkannya tak terurus, Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman,

يَوْمَ يَتَذَكَّرُ ٱلْإِنسَٰنُ مَا سَعَىٰ * وَبُرِّزَتِ ٱلْجَحِيمُ لِمَن يَرَىٰ

“Pada hari (ketika) manusia teringat akan apa yang telah dikerjakannya, dan diperlihatkan neraka dengan jelas kepada setiap orang yang melihat.” [Quran An-Nazi’at: 35-36].

Pada hari itu orang-orang ingat semua dengan apa yang telah mereka kerjakan.

Bayangkan! Sesuatu yang kita lakukan satu tahun lalu saja kita sudah lupa, bagaimana sekiranya, kita tengah menunggu pengadilan, tiba-tiba kita teringat semua kesalahan yang pernah kita lakukan.

Mental kita pun terasa jatuh. Kita dihinggapi ketakutan yang besar. Dalam keadaan takut tersebut, ditampakkanlah kepada kita neraka.

Neraka itu ditampakkan di hadapannya, Ia melihat langsung dengan kedua matanya.

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: Khotbah Jumat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah