Farsha Kautsar Akui Lakukan Transaksi Hingga 8 Milyar Rupiah Bersumber dari Brankas Orang Tua

- 12 Mei 2022, 12:45 WIB
Ilustrasi suap. Optimalisasikan Penanganan Suap, Itjen Kemendikbudristek Raih Sertifikasi SMAP dari Sucofindo
Ilustrasi suap. Optimalisasikan Penanganan Suap, Itjen Kemendikbudristek Raih Sertifikasi SMAP dari Sucofindo /Dok. Hallo Media/M. Rifa'i Azhari

Farsha juga diketahui melakukan transfer ke beberapa orang, termasuk ke mantan pramugari Garuda Siwi Widi Purwanti senilai Rp647,85juta, Adianto Wijaya, mantan pacar Farsha bernama Adinda Rana Fauziah senilai Rp39 juta untuk operasi kista.

Selain itu, terdapat transfer kepada rekannya bernama Bimo Edwinanto dan seseorang bernama Dian Nurcahyo sejumlah Rp595 juta.

Baca Juga: Sinopsis Anime Tomodachi Game Lengkap, Kisah Penentuan antara Uang dan Teman

Dari rekening tersebut juga Farsha melakukan pembelian membeli mobil Mercedes-Benz dan ketahui memiliki bisnis jual beli mobil.

“Ada yang bersumber ada yang dari brankas orang tua saya, ada lagi saya sempat diminta tolong orang menukar sejumlah dolar, dan dari penukaran itu saya dapat fee. Saya mengambil dari orang tua valas dan dimintai tolong orang untuk valas juga," ungkap Farsha.

Farsha mengakui bahwa transaksi-transaksi tersebut dan juga bisnis yang sedang dijalankannya tidak diketahui oleh pihak keluarga baik kakak dan orang tua

Farsha juga menyebut punya bisnis jual beli mobil.

“Orang tua tidak pernah tahu bisnis saya. Akan tetapi, saya pernah tawarkan kepada orang tua saya. Orang tua saya menolak untuk ikut di bisnis itu," ungkap Farsha.

Diketahui dalam surat dakwaan disebutkan Wawan Ridwan bersama-sama Farsha Kautsar pada bulan April 2018 s.d. Agustus 2020 melakukan pencucian uang dari penerimaan gratifikasi yang didapat Wawan Ridwan.

Uang yang diambil dari brankas rumah tersebut dilakukan pengubahan bentuk dengan beberapa cara

Halaman:

Editor: Christian Rangga Bagaskara

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah