Pemuda di Madiun Diduga Hacker Bjorka Diringkus Mabes Polri, Motif Peretasan Data Pribadi Pejabat Terbongkar!

- 15 September 2022, 14:40 WIB
Pemuda di Madiun Diduga Hacker Bjorka Diringkus Mabes Polri, Motif Peretasan Data Pribadi Pejabat Terbongkar
Pemuda di Madiun Diduga Hacker Bjorka Diringkus Mabes Polri, Motif Peretasan Data Pribadi Pejabat Terbongkar /ANTARA/Twitter @bjorxanism

Saat dikonfirmasi, Dedi juga menyatakan pihaknya belum memperoleh keterangan tersebut, dan hanya ada informasi penangkapan di Madiun saja.

“Yang saya dapat informasi yang di Jawa Timur saja, yang di Cirebon belum, tidak ada (penangkapan),” tutur Dedi.

Oleh karena itu, Dedi meminta publik bersabar karena saat ini Timsus masih terus bekerja untuk mendalami keterlibatan atau peran dari pemuda yang diduga sosok di balik Bjorka tersebut.

“Masih didalami oleh Timsus, kita sabar menunggu.Timsus bekerja.

Biarkan Menkopolhukam sampaikan secara komprehensif, saya hanya informasi awal,” tutur mantan Kapolda Kalimantan Tengah itu.

Peretas Bjorka kembali aktif dengan membuat sebuah unggahan di laman breached.to pada Kamis, 15 September 2022.

Dalam unggahannya, Bjorka mempertanyakan berita tentang penangkapan seorang pria asal Madiun yang dituduh sebagai dirinya.

Bjorka menuduh hal tersebut adalah kesalahan dari @DarkTracer_Int dengan aplikasi buatannya.

Indonesia merasa telah mengidentifikasi saya berdasarkan kesalahan informasi dari DarkTracer (twitter.com/darktracer_int) yang telah memberikan layanan palsu kepada pemerintah Indonesia,” ujar Bjorka.

Baca Juga: Bjorka Sudah Teridentifikasi Oleh BIN, Benarkah M Said Fikriansyah, Remaja Cirebon Dituding Sebagai Bjorka?

Dia juga menempatkan hasil tangkap layar aplikasi buatan @DarkTracer_Int yang memperlihatkan alur data dari Bjorka yang mengarah pada seseorang yang memiliki nickname Bjorkanism.

Di dalamnya juga terdapat informasi biodata bernama Muhammad Agung yang berusia 23 tahun.

Anak ini sekarang tertangkap dan diinterogasi oleh pemerintah Indonesia. Untuk anda DarkTracer, Hal itu adalah dosa anda yang telah memberikan informasi palsu kepada sekumpulan orang idiot,” lanjutnya.

Dia juga menertawakan satu akun Instagram yang dianggapnya berkhayal menjadi seorang peretas seperti dirinya.

Seorang “Hacker Wannabe” juga memberikan keterangan palsu di Instagram bernama @Volt_Anonym, meskipun saya tidak pernah memiliki akun TikTok dan Instagram,” ungkapnya.

Sebelumnya, akun @Volt_Anonym menuduh seseorang bernama Muhammad Said Fikriansyah asal Cirebon sebagai Bjorka.

Namun Fikriansyah membantah tuduhan tersebut, karena aktivitasnya hanya menyunting video bukan peretasan.

“Intinya saya bukan Bjorka, karena saya sendiri hanya beraktivitas untuk mengedit video,” ujarnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun @cirebon.banget.

Dia juga mengatakan sudah bercerita tentang dirinya yang dituduh sebagai Bjorka ke Kapolres Cirebon pada Rabu, 14 September 2022.

“Saya sendiri hanya pernah curhat ke pak Kapolres, responsnya baik dan mungkin kedepannya saya akan cerita cerita lagi di Polres,” pungkasnya.***

Bjorka mengklaim sudah membocorkan dokumen rahasia milik Presiden Jokowi, bahkan termasuk surat menyurat dari Badan Intelijen Negara (BIN).

Bjorka pun membocorkan data penting milik Kominfo, dia pun mengancam akan meretas laman Pertamina di tengah kenaikan harga BBM.

Hingga berniat juga membongkar identitas dalang pembunuhan aktivis HAM Munir.

Halaman:

Editor: Erfan Muchlisya Irawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x