Penyebab Kebakaran Pasar Caringin di Bandung Berasal dari Korsleting Listrik Satu Orang Tewas

- 8 Juni 2023, 20:25 WIB
Kebakaran di Pasar Caringin Bandung pada Rabu 7 Juni 2023.
Kebakaran di Pasar Caringin Bandung pada Rabu 7 Juni 2023. /Pikiran Rakyat/Mochammad Iqbal Maulud/

PORTAL NGANJUK - Terjadinya kebakaran di Pasar Caringin Bandung kini telah diinvestigasi menyeluruh yang mengakibatkan korban jiwa.

Insiden kebakaran melanda empat unit ruko di Pasar Induk Caringin, Kota Bandung pada Rabu, 7 Juni 2023. Selain itu, satu orang dilaporkan tewas dalam insiden tersebut.

Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung menyebutkan, diduga titik awal api berasal dari Toko Buku Asta. 

Baca Juga: Tersedia Hari Ini lokasi Samsat Keliling di 14 wilayah Jadetabek Oleh Polda Metro Jaya

Diduga Karena tertiup angin, api merambat ke tiga ruko di sampingnya. Dugaan sumber api tersebut sampai saat ini masih menunggu hasil investigasi polisi, meski dugaan awal berasal dari korsleting listrik.

"Untuk penyebab kita masih menunggu investigasi dari pihak kepolisian, memang dugaan awal korsleting listrik dilansir Portal Nganjuk dari Pikiran Rakyat (08/08/2023).

Namun, itu belum final dan harus diinvestigasi dengan pihak kepolisian," kata Sekretaris Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung Iwan Rusmawan di Bandung, Jawa Barat, Kamis, 8 Juni 2023.

Iwan juga menyampaikan belum melakukan penghitungan terkait kerugian akibat kebakaran empat ruko yang terletak di Blok 2 Pasar Caringin tersebut. Dia memastikan akan menyampaikan ke publik dalam waktu dekat.

Halaman:

Editor: Muhafi Ali Fakhri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x