Marak Fenomena Politisi Bagikan hingga Belasan Ton Minyak Goreng ke Masyarakat, Netizen: Dapat Dari Mana Ya?

- 11 Maret 2022, 10:33 WIB
Marak Fenomena Politisi Bagikan hingga Belasan Ton Minyak Goreng ke Masyarakat, Netizen: Dapat Dari Mana Ya?
Marak Fenomena Politisi Bagikan hingga Belasan Ton Minyak Goreng ke Masyarakat, Netizen: Dapat Dari Mana Ya? /Tangkap layar Twitter.com/@psi_id./

PORTAL NGANJUK – Minyak goreng saat ini masih menjadi salah satu baahan sembako yang langka di masyarakat.

Pasalnya untuk mendapatkan satu liter minyak goreng saja di pasaran sudah sangat sulit, terutama untuk minyak goreng subsidi.

Namun, ditengah itu semua para politisi dari berbagai Partai Politik justru membagikan hingga belasan ton minyak goreng kepada masyarakat.

Sontak fenomena tersebut menuai berbagai pertanyaan dari para netizen. Mereka menduga bahwa terdapat beberapa oknum dari Partai Politik tersebut melakukan penimbunan.

Baca Juga: Mendag Lutfi Akui ada 415 Juta Liter Minyak Goreng Murah Dijual ke Luar Negeri

Kemudian mereka memanfaatkan kelangkaan minyak goreng ini sebagai senjata untuk meningkatkan elektabilitas mereka di tengah masyarakat.

Para netizen mengaku heran, bagaimana bisa para politisi ini mendapatkan pasokan minyak goreng begitu banyak, sementara kondisi di pasaran saat ini sangat susah untuk ditemukan.

Bahkan jika ditemukan pun harganya bisa berada pada kisaran yang sangat tinggi. Beberapa bahkan ditemui hingga mencapai Rp70 ribu sampai Rp90 ribu per liter.

“Masyarakat lagi susah nyari minyak goreng, eh ternyata ada politisi yg punya ton-tonan buat pencitraan,” tulis akun Twitter @yusuf_du****.

Halaman:

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah