Terancam Tak Bisa Ikut MotoGP, Marc Marquez Cedera Parah Usai Alami Kecelakaan di Sirkuit Mandalika

- 20 Maret 2022, 12:45 WIB
Marc Marquez dan Valentino Rossi, Marquez akan membalap di Mandalika, tidak dengan Rossi.
Marc Marquez dan Valentino Rossi, Marquez akan membalap di Mandalika, tidak dengan Rossi. /Kolase foto REUTERS/Marcelo Del Pozo dan REUTERS/Heino Kalis.

PORTAL NGANJUK- Pembalap dari tim Repsol Honda Marc Marquez alami kecelakaan saat sesi pemanasan di MotoGP yang diadakan di Sirkuit Mandalika.

Tidak bisa dipungkiri banyak rumor yang beredar pembalap yang bernomor 93 tersebut cedera parah dan diharuskan dirawat ke rumah sakit serta opini jika dia tidak bisa ikuti MotoGP Mandalika.

Diketahui Marc Marquez mengalami highside dan terjatuh dari motor di tikungan sirkuit Mandalika pada Minggu, 20 Maret 2022 dengan kecepatan tinggi.

Pebalap asli Spanyol masih bisa berdiri dan berjalan usai kejadian kecelakaan.

Baca Juga: Marc Marquez Kecelakaan Keempat Kalinya di Mandalika, Netizen: Tikungan Itu Bekas Kuburan Belanda

Meski begitu ia tetap harus dilarikan ke rumah askit untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

“Pebalap MotoGP #93 Marc Marquez dubawa ke rumah sakit untuk chek-up,”ucao awak medis MotoGP Mandalika.

Selain itu Tim Repsol Honda juga menjelaskan setelah mengalami insiden terjatuh dari moro, Marquez dibawa ke rumah sakit Mataram.

“Setelah terjatuh, Marc Marquez  telah dibawa ke rumah sakit Mataram untuk pengecekan lebih lanjut,”ucapnya.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x