Pijat Bagian Tubuh Ini Sebelum Tidur, Dapat Obati Nyeri Pinggang Hingga Turunkan Tekanan Darah

15 April 2022, 14:51 WIB
Pijat Bagian Tubuh Ini Sebelum Tidur, Dapat Obati Nyeri Pinggang Hingga Turunkan Tekanan Darah /

PORTAL NGAJUK – Tak sedikit orang yang memilih alternatif pijat sebagai jalan ninja untuk mengobati rasa pegal usai berkerja seharian.

Salah satu bagian tubuh yang seringkali dipijat adalah kaki.

Tanpa kita sadari kaki adalah bagian tubuh yang paling banyak menerima tekanan.

Ada beberapa manfaat dari melalukan pijat kaki seperti dapat membuat rileks dan juga dapat meningkatkan kesehatan fisik maupun mental.

Pijat kaki sendiri merupakan bagian integral dari pijat refleksi. Kaki juga memiliki ujung saraf yang merupakan koneksi langsung ke berbagai organ dalam tubuh.

Baca Juga: Jelang Lebaran! Bank Indonesia Himbau Masyarakat Waspada Peredaran Uang Palsu, Simak Ciri-Ciri Keaslian Uang

Anda dapat melakukan pijat kaki secara mandiri dan menikmati efek relaksasinya.

Dikutip oleh PORTAL NGANJUK dari laman Boldsky pada 15 April 2022.

Berikut manfaat pijat kaki sebelum tidur:

Pertama, pijatan kaki dapat meningkatkan aliran energi ke tubuh kita dan merangsang titik-titik tertentu di kaki, Anda akan lebih cepat tidur  dan dapat menikmati kualitas tidur.

Kedua, pijat kaki dapat meransang titik-titik tertentu di kaki dan mampu meminimalkan nyeri pinggang.

Namun hal ini tidak asal memijat. Pijat ini hanya dapat dilakukan oleh ahlinya.

Baca Juga: Hukum Menggoda Orang Puasa Ramadhan Dengan Upload Foto Makanan, Begini Penjelasannya!

Ketiga, menekan titik-titik tertentu di kaki akan membuat tubuh Anda rileks dengan baik. Hal tersebut akan mengurangi kecemasan dan stres Anda.

Keempat, kaki kaku dan bengkak bisa jadi karena sirkulasi darah yang buruk. Pijat kaki secara teratur dapat mencegah munculnya masalah tersebut.

Kelima, studi tertentu juga mengklaim bahwa pijat kaki sebelum tidur dapat menurunkan tekanan darah.

Manfaat terakhir, Manfaat terkahir saat pijatan kaki adalah meregangkan otot, rasa sakit di kaki pun akan hilang.***

Editor: Yusuf Rafii

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler