PPDB Jabar 2023 Untuk Jenjang SMA/ SMK Resmi Dibuka Pada Juni, Cek Persyaratannya Disini

29 Mei 2023, 19:25 WIB
Tampilan Web PPDB Jabar 2023 SMA dan SMK /Tangkapan Layar/Laman resmi website PPDB Jabar 2023

PORTAL NGANJUK - Hendak memasuki bulan Juni 2023, PPDB 2023 untuk jenjang SMA/SMK Jawa Barat resmi dibuka, cek apa saja dokumen persyaratannya disini.

Jalur Zonasi pada PPDB Jabar 2023 untuk SMA disediakan kuota sebanyak 50% dari daya tampung sekolah. Sementara Jalur Prestasi Nilai Rapor Umum di SMK ada kuota sebanyak 25%.

Dalam akun instagram @disdikjabar mengunggah postingan PPDB 2023 Jakbar telah dibuka sesuai dengan Surat Edaran Kemendikbudrsitek Tentang Pelaksanaan PPDB Tahun Ajaran 2023/2024.

Baca Juga: BMKG Terkini: Terjadi Gempa Bumi Guncang Buleleng Bali Dengan Magnitudo 4,4 SR Hari Ini

Halo #WargiDisdikJabar! Meski akhir pekan, Mimin tetap semangat menyampaikan informasi seputar PPDB, dong!

Kali ini, Mimin jelaskan "ALUR PPDB SMK"

- Jalur Afirmasi (KETM)

- Jalur Afirmasi Anak Berkebutuhan Khusus (Disabilitas, CIBI)

- Jalur Afirmasi Kondisi Tertentu

- Prioritas Terdekat

- Perpindahan Tugas Orang Tua/Wali/Anak Guru

- Jalur Prestasi Kejuaraan (Tidak dibatasi jenis prestasi)

- Jalur Persiapan Kelas Industri

- Jalur Prestasi Nilai Rapor Umum

Lebih jelasnya, simak infografis di atas, ya!????

PPDB 2023, "Sekolah Juara untuk Semua"

Untuk PPDB 2023 Jawa Barat 2023 jenjang SMA dan SMK yang akan dibuka mulai Tahap 1 yakni 6-10 Juni 2023. Kemudian PPDB Jabar 2023 tahap 2 dilaksanakan pada 26-28 dan 30 Juni 2023.

Dilansir jabarprov.go.id (29/05/2023) Penyelenggaraan PPDB 2023 dilaksanakan secara objektif, transparan, dan akuntabel, dilaksanakan pada setiap tahun, dimulai pada awal bulan Mei.

Waktu penyelenggaraan PPDB 2023 dapat berubah jika terjadi kondisi darurat yang ditetapkan Pemerintah Pusat dan/atau Pemerintah Daerah Provinsi.

Persyaratan PPDB 2023 Jabar

Umum 

Ijazah, Surat Keterangan Lulus, atau Kartu Peserta Ujian Sekolah.

Akta Kelahiran atau Surat Keterangan Lahir.

Kartu Keluarga yang terbit paling lambat 1 tahun sebelum pendaftaran, KTP.

Buku rapor semester 1-5.

Surat Tanggung Jawab Mutlak Orang Tua.

Baca Juga: Pakar Kebijakan Pendidikan Pakar UPI Minta Sistem Zonasi Untuk Dievaluasi Pemerintah Hingga PPDB

Khusus

Kartu Program Penanganan Kemiskinan / Terdaftar pada DTKS Dinsos ( bagi pendaftar jalur afirmasi / KETM )

Surat Keterangan Domisili dari RT/RW ( bagi pendaftar jalur afirmasi korban bencana alam / sosial )

Piagam dan Dokumentasi Prestasi ( untuk jalur prestasi kejuaraan maksimal 5 tahun, minimal 6 bulan )

Surat Tugas Orang Tua ( bagi jalur pemisahan tugas orang tua / wali, maksimal 3 tahun / anak guru, dan afirmasi kondisi tertentu penanganan COVID-19).

Cara Mendaftar PPDB 2023 Jabar

Bagi calon peserta didik baru dapat mendaftar sendiri secara online melalui situs https://ppdb.disdik.jabarprov.go.id/

PPDB 2023 Jabar diperuntukkan pada sekolah tujuan pendaftaran di masing-masing kabupaten kota di Jawa Barat.



Editor: Muhafi Ali Fakhri

Tags

Terkini

Terpopuler