Cek Apakah Anda Penerima BLT Minyak Goreng April 2022, Dapatkan Bantuan Rp300 Ribu, Begini Caranya

- 2 April 2022, 17:10 WIB
Cek Apakah Anda Penerima BLT Minyak Goreng April 2022 dari Pemerintah, Dapatkan Bantuan Rp300 Ribu di cekbansos.kemensos, Begini Caranya
Cek Apakah Anda Penerima BLT Minyak Goreng April 2022 dari Pemerintah, Dapatkan Bantuan Rp300 Ribu di cekbansos.kemensos, Begini Caranya /ANTARA/Fakhri Hermansyah/

PORTAL NGANJUK – Presiden Jokowi (Joko Widodo) mengumumkan BLT minyak goreng sebesar Rp300 ribu pada bulan April 2022 ini.

Pengumuman pemerintah tersebut tentang Bantuan Tunai Langsung (BLT) bertujuan untuk mengurangi beban masyarakat.

Seperti diketahui, bahwa harga minyak goreng memang melambung terhitung sampai sekarang , maka pemerintah keluarkan BLT itu.

BLT minyak goreng bisa dicek melalui link resmi untuk mengetahui nama calon penerima, berikut akan kami berikan tautannya.

Baca Juga: BLT Minyak Goreng Cair Bulan Ini! Berikut Syarat dan Cara Daftar hingga Cek Penerimaannya!

Pengumuman keputusan pemberian BLT minyak goreng langsung disampaikan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam keterangan pers di Istana Merdeka, Jakarta pada Jumat, 1 April 2022.

"Harga minyak goreng naik cukup tinggi sebagai dampak dari lonjakan harga minyak sawit di pasar internasional," kata Jokowi seperti dikutip dari setkab.go.id pada Sabtu, 2 April 2022.

BLT minyak goreng senilai Rp300 ribu tersebut akan diserahkan kepada 20,5 juta keluarga penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dan Program Keluarga Harapan (PKH).

BLT minyak goreng ini akan diberikan sekaligus untuk tiga bulan, dengan nominal nilai yang akan diterima Rp300.000.

Halaman:

Editor: Alfan Amar Mujab

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x